Harga Dan Spesifikasi Acer Nitro 5 Thanos Edition Marvel's Avengers - Infinity War

Harga Dan Spesifikasi Acer Nitro 5 Thanos Edition Marvel's Avengers-Infinity War-Seperti yang pernah saya posting tempo hari bahwa Acer bekerja sama dengan perusahaan Entertainment terbesar Marvel yang sukses dengan film film imaginasinya dan laris manis di Bioskop seluruh dunia. 

Dengan menggaet salah satu produsen Film besar tersebut Acer meluncurkan Laptop dengan nuansa film kumpulan para super hero tersebut. Ada tiga jenis laptop spesial dari Acer yang sudah hadir dalam edisi terbatas dengan menonjolkan karakter para Avengers. 

Pada artikel sebelumnya saya sudah memposting tentang Acer Aspire 6 Captain America Edition dan juga untuk Acer Switch 3 Edisi Iron Man yang memang kesemuanya memiliki desain yang masing masing berkarakter super hero. Lalu pada kesempatan kali ini admin akan memposting review Acer yang bernuansa Thanos yang juga hadir dalam film Avanger kemarin.

Baca juga: Harga Dan Spesifikasi Lengkap Acer Switch One SW1-011-10C4 Terbaru 2018

Nitro 5 Thanos Edition merupakan bagian dari produk gaming Nitro yang ditujukan bagi para gamers. Didesain dengan teknologi finishing IMR (In-Mold Roller) untuk melengkapi chasis hitam matte tebal dengan sentuhan hairline-brushed pada tampilan potret Thanos di bagian atas laptop.

Ditambah lagi Nitro 5 adalah salah satu laptop gaming yang paling mudah diupgrade di kelasnya degan backdoor compartment. Compartemen khusus yang terletak pada bagian belakang ini bertujuan untuk memberikan keleluasaan melakukan upgrade komponen hardware.


Laptop ini hadir dengan desain yang sebenarnya tak jauh berbeda dari Acer Nitro 5 standar, hanya saja pada LID cover terdapat gambar tokoh Thanos yang tangguh. 

Tak hanya itu, aroma Thanos dan Avengers: Infinity War juga terdapat dibagian interior, tepatnya pada sisi kanan dan kiri touchpad. Tak hanya itu, setiap pembelian laptop gaming Acer Nitro 5 Avengers: Infinity War Thanos Edition ini juga mendapat beberapa hadiah dengan desain ala Avengers.

Laptop gaming Acer Nitro 5 Avengers: Infinity War Thanos Edition sudah dilengkapi dengan sistem operasi Microsoft Windows 10 Home x64 pre-installed di dalamnya, sehingga pengguna tak perlu repot untuk membeli lisensi dan instalasi sistem operasi lagi.

Baca juga: Harga Dan Spesifikasi Apple MacBook Pro MPXU2ID/A Baru Dan Bekas Update 2018

Edisi khusus Nitro 5 ini didukung oleh grafis NVIDIA® GeForce® GTX1050 4GB dan prosesor Intel® Core ™ i5-7300HQ dan memori DDR4 8 GB yang dapat diupgrade hingga 32GB DDR4 berkat backdoor compartment. 

Bukan hanya itu saja yang bisa diupgrade, Laptop gaming Nitro 5 ini juga mendukung upgrade penyimpanan ke SSD NVMe untuk kualitas grafis kelas atas. Teknologi SSD NVMe ini 111% lebih cepat ketimbang SSD SATA ketika memproses baca, tulis, dan transfer media. Bila dibandingkan dengan HDD bisa mencapai 635%. Kecepatan transfernya tercatat 1560Mbps.


Harga Dan Spesifikasi Lengkap Acer Nitro 5 Thanos Edition

Desain menarik dengan penampilan tokoh antagonis Thanos pada LID Cover, kinerja tinggi daro duet prosesor Intel Core i5 series ditandemkan dengan grafis dari GeForce GTX 1050, fitur pendukung gaming yang lengkap, dan harga yang kompetitif menjadi daya tarik Acer Nitro 5 Avengers: Infinity War Thanos Edition. Secara umum, laptop gaming Acer Nitro 5 Avengers: Infinity War Thanos Edition ini cocok bagi gamer yang menyukai tokoh-tokoh super hero besutan Marvel.

Tidak ketinggalan, Nitro 5 Thanos Edition dapat memberikan pengalaman bermain game yang luar biasa tanpa adanya kondisi overheating pada laptop karena perangkat ini telah didukung oleh teknologi pendingin CoolBoostTM dengan dua kipas untuk memastikan temperatur laptop tetap stabil sehingga mesin dapat bekerja dengan efisien.


Lewat kipas ganda Acer CoolBoostTM yang disematkan mampu meredam hawa panas 19% lebih cepat daripada single-fan. Temperatur laptop gaming yang biasanya cepat panas kini menjadi lebih dingin dengan adanya Acer CoolBoostTM.

Dan berikut ini adalah Spesifikasi yang dihadirkan pada Acer Nitro 5 Thanos Edition Marvel's Avengers - Infinity War yang dapat admin rangkum dibawah ini.
Harga Dan Spesifikasi Acer Nitro 5 Thanos Edition Marvel's Avengers - Infinity War
DeskripsiAcer Nitro 5 Thanos Edition
ProsesorIntel® Core™ i5-7300HQ 6Mb Cache, up to 3,50 Ghz
Sistem OperasiWindows 10 Home
Kartu GrafisIntel HD Graphics 630 dan Nvidia GeForce GTX 1050 VRAM 4GB GDDR5 
Memori RAM8GB DDR4 2133MHz, upgradeable to 32GB DDR4
Hardisk1TB 5400 rpm dan SSD M.2 128GB
Webcam720p FaceTime HD camera
AudioStereo speakers with high dynamic range
Dual stereo speaker dengan Acer TrueHarmony dan Dolby Audio Premium
Baterai8.5 Hours
4-cell 3220mAh Li-polymer
DisplayComfyView IPS LCD dengan LED backlight 15,6 inci resolusi full HD 1920 x 1080 piksel, Anti-Glare Panel
Dimensi 390 mm x 266 mm x 26.75 mm 
Berat2,7Kg
Wireless & NetworkingFast 2x2 802.11 ac wireless
KonektorLAN, Port USB 2.0, Port USB 3.0, Port USB Type-C, Port HDMI, card reader
Kemudian untuk harga yang beredar saat ini dibeberapa tono online terpercaya sekarang ini berkisar hingga Rp 14,725,000, yakni turun dari harga sebelumnya yang mencapai ke Rp 14,999,000. 

0 Response to "Harga Dan Spesifikasi Acer Nitro 5 Thanos Edition Marvel's Avengers - Infinity War"

Post a Comment